Implementasi Model Group Investigation Dalam Pembelajaran Partikel Penyusun Materi Sebagai Upaya Peningkatan Aktivitas Dan Prestasi Belajar IPA Di SMP Muhammadiyah 1 Semarang

Authors

  • Bambang Hermanto SMP Muhammadiyah 1 Semarang
  • Eny Winaryati Universitas Muhammadiyah Semarang

DOI:

https://doi.org/10.51402/jlste.v1i2.84

Keywords:

Group Investigation, Aktivitas dan prestasi peserta didik

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan keaktfan peserta didik. Obyek penelitian ini adalah peserta didik kelas IX.D SMP Muhammadiyah 1 Semarang tahun pelajaran 2021/2022 dengan jumlah 30 orang. Metode pada penelitian  ini dengan metode  deskriptif  kualitatif.  Desain  Penelitian  Tindakan  Kelas  dengan  empat  langkah,  yaitu  Perencanaan,  Pelaksanaan,  Observasi,  dan  Refleksi.  Indicator keberhasilan  dalam penelitian ini adalah aktivitas peserta didik mencapai 90% peserta didik tuntas dengan KKM=70. Ketercapaian  kompetensi  peserta didik  dari  hasil  belajar  kognitif  mencapai  minimum  85%  peserta didik  tuntas  dari  nilai  KKM  (KKM=70),  hasil  belajar  afektif  dan psikomotorik mencapai 85% peserta didik tuntas dengan nilai KKM=70. Kehadiran peserta didik dalam  penelitian  ini  diharapkan  minimum  90%  peserta didik  hadir.

Hasil observasi dan interview dari penelitian ini menunjukkan respon dan antusiasme peserta didik sangat luar biasa dengan adanya penerapan Group Investigation dalam proses pembelajaran IPA. Hasil yang didapat dari penelitian ini adalah aktivitas peserta didik pada siklus  I sebesar 76, 67% dengan rata-rata 79,80. Rekomendasi siklus I adalah dilaksanakannya siklus II  pada model group investigation. Hasil penelitian pada siklus II meningkat menjadi 96,67% peserta didik tuntas dengan rata-rata 90,25.  Hasil belajar kognitif pada siklus I rata-rata nilai peserta didik 76,50 meningkat pada siklus II dengan rata-rata  86,75.  Persentase  ketuntasan  pada  siklus  I  mencapai  73,33%  dan meningkat  pada  siklus  II  menjadi  93,33%.  Kehadiran peserta didik pada siklus I dan II mencapai 100%. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa aktivitas dan hasil belajar peserta didik pada materi pertikel penyusun materi dapat meningkat melalui penerapan model Group Investigation.

Author Biographies

Bambang Hermanto, SMP Muhammadiyah 1 Semarang

 

 

Eny Winaryati, Universitas Muhammadiyah Semarang

 

 

Downloads

Published

2023-05-18

How to Cite

Hermanto, B. ., & Winaryati, E. . (2023). Implementasi Model Group Investigation Dalam Pembelajaran Partikel Penyusun Materi Sebagai Upaya Peningkatan Aktivitas Dan Prestasi Belajar IPA Di SMP Muhammadiyah 1 Semarang. Journal of Lesson Study in Teacher Education, 1(2), 35-46. https://doi.org/10.51402/jlste.v1i2.84

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>